
Prodi BK Mengadakan Seminar Kesehatan Mental Remaja untuk Guru dan Praktisi
Sabtu, 15 Februari 2025 bertempat di Aula Universitas Hamzanwadi. Prodi BK Fakultas Ilmu Pendidikan, telah melaksanakan seminar kesehatan mental. Dalam rangka disnatalis ke-47 Peserta merupakan guru BK se-NTB, praktisi BK dan mahasiswa dari berbagai kampus di NTB. Pemateri dalam seminar ini menghadirkan Baiq Ratna Ayun Sari, M.Psi yang merupakan psikolog di RSUD Dr. Soedjono Selong.
Dr. Ridwan, M.Pd menurut pemaparan Ibu Ayun, kasus kesehatan mental yang sedang marak terjadi di kalangan remaja sudah masuk dalam level berat yaitu kasus melukai diri sendiri hingga berujung bunuh diri. Nenurutnya guru BK memiliki peran yang sangat urgen di sekolah dalam memberikan penanganan, dengan mendeteksi lebih dini perkembangan anak di sekolah. Beliau juga memberikan instrumen tes deteksi dini untuk mengidentifikasi kondisi kesehatan mental siswa yang bisa diterapkan oleh guru BK di sekolah. Namun jika dibutuhkan penanganan lebih lanjut agar segera dirujuk ke psikolog di RS. Pemateri Dr. Ridwan memberikan penguatan dari sisi kesehatan mental dengan pendekatan islami. Menurut beliau hakikat orang yang sehat mental sejatinya adalah mereka yang mengenal Tuhannya dengan baik. Salah satunya yaitu dengan khusyuk dalam sholat.