Bank Indonesia Gelar BINGO Kampus Perdana Di Universitas Hamzanwadi
Selong- Bank Indonesia gelar acara BINGO (Bank Indonesia Ngobrol Dengan Komunitas) Kampus perdana secara luring pada tahun 2022 di Universitas Hamzanwadi, kamis pagi (21/7). BINGO Kampus merupakan salah satu rangkaian dalam rangka memeriahkan presidensi G-20 Indonesia. Selain itu acara tersebut juga bertujuan untuk meningkatkan literasi generasi muda mengenai tugas, fungsi, dan kebijakan bank sentral, serta untuk mengajak generasi muda untuk turut serta dalam membantu pemulihan ekonomi nasional (PEN) khususnya dalam aktivitas ekonomi digital. Acara BINGO Kampus berkerjasama dengan berbagai Universitas se-Indonesia dan Universitas Hamzanwadi terpilih sebagai lokasi pertama yang didatangi oleh Bank Indonesia.
Hadir langsung pada acara, Wakil Rektor 1 Universitas Hamzanwadi, Dr. H. Khirjan Nahdi, M.Hum., Wakil Rektor 2 Universitas Hamzanwadi, Hj. Dukha Yunitasari, M.Pd., Deputi Kepala Kantor Perwakilan Bank Indonesia NTB, Akmaludin Suangkupo, Asisten Direktur Departemen Komunikasi BI, Silvia Sri Mustika. Peserta begitu antusias dalam menghadiri acara BINGO Kampus 2022 dengan menyentuh angka 500-an peserta yang terdiri dari mahasiswa, pelajar, dan umum.
BINGO Kampus 2022 mengangkat tema ?Kehidupan Sosial Semakin Maksimal Dengan Pembayaran Digital? yang difokuskan membahas tentang pembayaran digital khususnya menggunakan QRIS (Quick Response Code Indonesian Standart) yang merupakan sistem pembayaran digital resmi yang diterbitkan oleh BI. Salah satu rangkain acara tersebut yakni talkshow yang diisi oleh; Jehian PS, CEO Menantea & Presiden Direktur Mantappu Corp., Rizky Reflizar, Manajer Sistem Pembayaran Digital BI, dan Antony Hidayatullah, Perwakilan GenBI NTB. (eng)