BPK RI Wilayah NTB memberikan Kuliah Umum "Bersama Membangun Bangsa"
Pancor - Badan Pemeriksa Keuangan (BPK) RI Wilayah NTB memberikan kuliah umum dengan tema "Bersama Membangun Bangsa" kepada lebih dari 200 peserta yang terdiri dari Dosen dan Mahasiswa se- Universitas Hamzanwad. Kegiatan tersebut terselenggara atas kerjasama Lembaga Kerjasama dan Alumni (LKA) Universitas Hamzanwadi dan BPK RI Wilayah NTB. Penyampaian BPK menjelaskan peran dan fungsi BPK sebagai lembaga pemeriksa pengelolaan keuangan yang diselenggarakan oleh Pemerintah Pusat, DPR, Bank Indonesia, BUMN, Pemerintah Daerah, dan lembaga pemerintah yang menggunakan uang negara. Selain melakukan pemeriksaan mengenai pengelolaan keuangan negara, BPK juga bertugas memeriksa kinerja lembaga-lembaga Negara. BPK merupakan salah satu lembaga negara yang terus menjaga integritas dan independensi dalam menjalankan tugas - tugasnya guna mempersempit ruang bagi tindak pidana korupsi. Dalam laporannya, Pemerintah NTB di bawah kepemimpinan TGB Dr. Zainul Majd, MA. secara berturut-turut sejak tahun 2013 memperoleh opini Wajar Tanpa Pengecualian diikuti oleh 11 Pemerintah Kabupaten/kota pada tahun 2016 dengan opini Wajar Tanpa Pengecualian (WTP). Prestasi BPK tidak hanya di dalam negeri, namun BPK juga berperan penting menjadi salah satu pelopor terbentuknya Badan Pemeriksa Keuangan di tingkat ASEAN. BPK juga dipercaya sebagai auditor lembaga dunia di bawah PBB salah satunya sebagai auditor keuangan Badan Atom/nuklir dunia. Jeda kuliah umum diisi dengan berbagai ice break yang menambah antusiasme peserta. Peserta cukup antusias memberikan pertanyaan mengenai fungsi dan tugas melakukan kontrol dan monitoring pengelolaan keuangan lembaga negara. HK